MASALAH-MASALAH YANG SERING DIHADAPI MAHASISWA BARU


Dalam dunia pendidikan menjadi mahasiswa adalah pencapain tertinggi yang diidam-idamkan setiap siswa maupun orang tua siswa. Dalam menjalani transisi dari siswa ke mahasiswaa tentu tidak semudah yang dibayangkan. Perbedaan antara siswa dan mahasiswa sangatlah besar.

Mahasiswa selalu dituntut untuk mandiri dalam segala hal, entah itu dalam urusan kampus ataupun dalam kehidupan sehari-hari yang kebanyakan jauh dari rumah dan keluarga. Dalam kebanyakan kasus untuk mahasiwa baru atau yang sedang menjalani masa transisi menjadi mahasiswa tentu akan mengalami yang namanya home sick atau penyakit demam rumah.

Dalam menjalani perjuangan sebagai mahasiswa khususnya bagi mahasiswa baru akan ada masalah-masalah yang akan menghapiri, dan beberapa diantaranya sebagai berikut :


1. Home sick 

exchangestudentworld.com
Dalam masa awal perkuliahan terkhususnya bagi mahasiswa perantau pasti pernah mengalami yang namanya demam rumah (home sick) penyakit demam rumah akan semakin terasa bagi anak rumahan di kampungnya. Penyakit ini biasanya menyerang pada 2 bulan awal masa perkuliahan, penyakit ini akan hilang dengan sendirinya seiring dengan penyesuaian diri terhadap lingkungan dan teralihkan dengan padatnya tugas perkuliahan. Dalam beberapa kasus banyak yang memilih pulang kampung diakhir pekan untuk menyembuhkan penyakit ini. Namun jika jarak antara kampus dan kampung sangat jauh tentu akan menguras biaya dan tenaga, belum lagi kalau ada tugas yang menumpuk. Biasanya home sick akan terulang kembali disemester 2 untuk mahasiswa baru, namun pada masa ini tentu biasanya akan mudah diatasi.


2. Masalah KRS

teknik.uma.ac.id


KRS atau Kartu Rencana Study tentu asing di kalangan mahasiswa baru yang akan menjalani awal perkuliahan. Padahal KRS adalah hal wajib bagi mahasiswa untuk memulai perkuliahan, kebingungan pasti akan dirasakan oleh mahasiswa baru, biasanya akan ada pembekalan oleh senior-senior kepada juniornya, tetapi tidak semuanya. Pengurusan KRS selalu dibatasi oleh waktu tertentu, dan jika terlambat mengurusnya bisa dipastikan akan gagal kuliah selama satu semester meskipun sudah membayar biaya SPP.

3. Masalah kesehatan

asalahah.com
Untuk masalah yang satu ini biasanya bukan hanya menyerang mahasiswa baru, tetapi juga sering menyerang mahasiswa lama atau bahkan mahasasiswa akut yang diujung tanduk. Masalah kesehatan memang kurang diperhatikan bagi mahasiswa khususnya yang tinggal di kos-kosan. Dalam hal ini ada beberapa faktor yang menyebabkan kurangnya diperhatikannya masalah kesehatan diantaranya kesibukan mengerjakan tugas, laporan, dan urusan-urusan organisasi, sehingga pola makan, tidur dan istirahat sangat terganggu dan pastinya akan mempengaruhi kesehatan. Jika sudah mengalaami gangguan kesehatan biasanya akan menjalar ke masalah home sick.

4. Adaptasi


rosediana.net


Dalam menjalani study, khususnya untuk mahasiswa perantau pasti akan tinggal jauh dari rumah dan menetap sementara waktu di lingkugan yang baru. dalam menjalani adaptasi kita dituntut untuk pintar-pintar dalam bersosialiasi dengan masyarakat setempat. Jangan terlalu kaku dalam bersosial yang nantinya akan dijauhi masyarakat, dan jangan juga terlalu terbuka dengan orang baru karena kehidupan di kota sangat berbeda dengan kehidupan di desa.

Itulah tadi beberapa masalah awal yang akan dihadapi oleh mahasiswa baru ketika akan memulai perkuliahan. Sebenarnya masih banyak masalah-masalah lain yang akan ditemui baik itu di kampus atau dilingkumgan tempat tinggal. intinya saling menghargai sesama dan saling tolong menolong.


Komentar